Pages

Jam yang Unik dan Keren (Pong Clock)

Saturday, December 11, 2010
Read more ...

Cerita di Balik 12 Lambang Zodiak

Saturday, December 11, 2010
Capricorn
Menurut mitologi bangsa Yunani, kambing yang dijadikan lambang zodiak ini memang kambing betulan. Namanya Amaltheus. Kambing ini pernah memberikan air susunya kepada dewa Zeus, ketika dewa tertinggi bangsa Yunani kuno ini masih bayi, dan berada dalam gua disembunyikan ibunya sebab takut dimangsa bapaknya yang ganas bernamaChronoos. Karena jasanya ini, kambing ini lalu diangkat ke langit, dibekali cahaya. Dan jadilah bintang.

Aquarius
Dilambangkan oleh seorang pemuda kece yang sedang menuang air dari tempayan besar. Siapa sih cowok kece ini? ialah yang bernama Ganimedes, pelayan paling setia dewa Zeus. Tugasnya memang membawakan minuman dewa paling agung bangsa Yunani itu.

Pisces
Dilambangkan dengan dua ekor ikan. Kedua ekor ikan ini telah berjasa membawa dewi Venus (dewi kecantikan) dan dewa Mars (dewa perang) ke sungai Eufrat, waktu mereka di kejar oleh Typhon.

Aries
Dilambangkan oleh seekor domba. Domba ini bukan sembarang domba. Domba ini berbulu emasIa dikorbankan kepada dewa tertinggi sebagai persembahan, ternyata dewa Zeus senang menerimanya. Dan ia pun dijadikan bintang.

Taurus
Dilambangkan oleh sapi jantan. Taurus berasal dari kata Taureau yang artinya sapi jantan. Sapi ini adalah jelmaan dari dewa Zeus (Yupiter). Konon menurut ceritanya dewa Zeus paling suka sama gadis-gadis cantik. Ia juga terkenal sebagai dewa yang paling banyak istrinya. Maka, ketika ia melihat kecantikan putri Eropa, yang cantiknya tiada tara, saking kesemsemnya ia mengubah dirinya menjadi sapi jantan agar dapat menculik putri Eropa.

Gemini
Dilambangkan dengan sepasang dua anak kembar. Mereka adalah putra dari dewa Zeus. Kedua anak kembar ini bernama Castor dan Polux.

Cancer
Dilambangkan oleh kepiting. Merupakan jelmaan ular bernama Hydra. Ular ini di kirim olehYuno, untuk melawan Hercules (pemuda yang dikenal kuat dan gagah berani). Ular yang di kirim oleh Yuno ini ternyata sangat beracun dan mempunyai banyak kepala. Apabila kepalanya ditebas oleh Hercules maka akan tumbuh lagi. Hercules dengan cerdiknya, membakar leher ular itu. Maka habislah riwayat sang ular. Kemudian ular itu dijadikan bintang. Membunuh ular adalah salah satu dari 12 tugas Hercules yang sangat berat.

Leo
Dilambangkan oleh singa. Singa ini merupakan salah satu dari 12 tugas Hercules yang sangat terkenal. Singa ini merupakan singa yang paling ganas yang harus ditaklukkannya.

VIRGO

Lambangnya adalah seorang putri yang sangat cantik. Putri ini adalah jelmaan putri Astreayang hidup di zaman emas. Pada waktu itu ia turun dari langit ke bumi. Tetapi ia tak tinggal di bumi, karena tidak tahan melihat penderitaan dan kejahatan yang dilakukan manusia di bumi. Maka ia kembali ke langit dan menjelma menjadi bintang. Orang Yunani membagi zaman ini menjadi 4, yaitu zaman emas, perak, perunggu dan besi

LIBRA

Dilambangkan dengan neraca atau timbangan. Merupakan simbol dari keadilan. Putri yang menguasai keadilan adalah putri Justicia. Asal-usulnya tidak diketahui secara pasti.

Scorpio
Lambangnya adalah kalajengking. Mempunyai asal-usul yang sangat menarik. Yaitu, terjadi cinta segi 4 (bukan cinta segi3 lagi). Antara Orion ( pemuda yang tampan),Diana (dewi bulan), Venus (dewi kecantikan) dan Aurora (dewi fajar). Karena ketampanan Orion, ia dicintai 3 cewek kece sekaligus. Karena cemburu kepada kedua rivalnya, Diana mengirim kalajengking kepada Orion. Kalajengking itu menggigitnya hingga mati. Diana menyesal atas perbuatannya. Dan memohon kepada dewa Zeus agar Orion dijadikan bintang. Karena ia tidak bersalah, maka dewa Zeus mengangkatnya menjadi bintang dalam gugusan bintang scorpio.

SAGITARIUS

Lambangnya adalah makhluk berbadan kuda, berkepala manusia yang sedang memanah. Makhluk ini diberi nama Centaurus. Sebetulnya Centaurus adalah para monster, musuh para dewa dan manusia. kecuali Centaurus bernama Chyronadalah sahabat serta guru para dewa dan manusia. ia mengajarkan cara menggunakan senjata dan memanah dengan baik. Karena jasa inilah, ia diangkat menjadi bintang.


source: http://lebe-lebe.blogspot.com/2010/12/cerita-di-balik-lambang-zodiak.html
Read more ...

Hidup dengan Prinsip Tukang Parkir

Tuesday, December 7, 2010
Banyak sekali manusia yang tak menyadari bahwa segalanya yang ada di dunia ini hanyalah titipan Tuhan, banyak manusia yang tak bersyukur atas nikmat yang telah ia peroleh, padahal nikmat yang mereka peroleh semata-mata hanyalah titipan dari Allah untuk para manusia agar manusia bisa menggunakan titipan-Nya dengan bijak. Adalah salah jika seorang manusia beranggapan bahwa harta yang ia miliki adalah hasil jerih payahnya semata. Segala apapun yang terjadi di Alam semesta ini pasti ada karena campur tangan Allah.


http://itemaniz.matriphe.com/wp-content/uploads/2010/05/9534199.jpg

Bila saja kita bisa hidup dengan menggunakan prinsip tukang parkir, Pastinya di dunia ini tak akan ada keluh kesah tentang nasib buruk, atau sifat riya. Kenapa saya menyebut prinsip tukang parkir?. Jika kita lihat, di pusat pertokoan atau di tepi jalan raya yang merupakan tempat usaha, maka biasanya setiap motor atau mobil yang datang akan langsung dititipkan kepada si Tukang parkir. Untuk sementara waktu, Si tukang pasrkir bertanggung jawab atas mobil dan motor yang dititipkan kepadanya. namun jika sudah saatnya si pemilik mengambil mobil atau motor tadi, maka hilanglah tanggung jawab si Tukang parkir atas motor yang telah dititipkanya.

Dalam hal ini, Si tukang parkir tak boleh marah jika motornya diambil, karena memang yang mengambil adalah pemilik motor yang sah. Begitu juga hubunganya antara manusia dengan Tuhan. Kita dititipi banyak kewajiban, kewajiban yang berbentuk nikmat dimana kita harus menjaganya dan senantiasa merawatnya dengan diringi rasa terima kasih serta syukur kepada sang pencipta. Dan jika suatu saat nikmat itu diambil, kita tak boleh marah, karena sejatinya ukan kita pemilik nikmat sesunggunya. pemilik nikmat yang sesungguhnya adalah Allah SWT. Kita hanya dititipi.

Satu kata dari saya, "Renungkan dan camkan"


Dikutip dari www.agusmulyadi.co
m


Read more ...

Meriam Terkecil di Dunia dengan Kekuatan Tembak yang Besar

Tuesday, December 7, 2010
Bagi orang belum tahu, mungkin Tiny Cannon ini hanya disebut sebagai replika meriam biasa, namun jangan sangka, ternyata meriam yang ukuranya tak lebih besar dari jempol manusia ini ternyata bisa berfungsi. Bahkan meriam yang ditetapkan sebagai meriam terkecil di dunia ini memiliki daya tembak yang sangat besar jika dibandingkan dengan ukuranya yang kecil.


Untuk menggunakanya, tentunya anda harus menggunakan pelontar super mini dan sedikti bubuk mesiu. Meriam ini bisa memecahkan gelas kaca sekalipun walau ukuran diameter pelontarnya hanya sekitar 0,3 centimeter.

Untuk lebih jelas dalam melihat betapa hebatnya meriam ini, silahkan lihat video di bawah ini.




Gimana? mantap bukan..Jadi jangan pernah melihat kekuatan benda dari ukuranya. Bukankah Einstein pernah bilang bahwa kekuatan benda juga bisa dipengaruhi oleh kecepatanya? So Don't look the book from the Cover


Sumber: http://sekedar-tahu.blogspot.com/2010/12/meriam-terkecil-di-dunia-dengan.html#ixzz17NbC5Ont
Read more ...

[Jokes] Murid VS Guru

Tuesday, December 7, 2010
Kls yg tadinya ribut, menjadi sunyi-senyap stlh guru Bahasa Indonesia yg paling ditakuti itu tlh msk ke dlm ruang kls. Wajahnya garang spt harimau kelaparan. 
Murid2: "Selamat pagi, Bu Guru!" 
Bu Guru (dgn suara melengking): "Mengapa blg selamat pagi saja, Kalau begitu siang, sore dan malam kalian mendoakan saya tidak selamat ya?" 
Murid2: "Selamat pagi, siang, sore dan malam Bu Guru…" 
Bu guru: "Kenapa panjang sekali? Tidak pernah orang mengucapkan selamat seperti itu! Katakan saja selamat sejahtera, kan lebih bagus didengar dan penuh makna? Lagipula ucapan ini meliputi semua masa dan keadaan." 
Murid2: "Selamat sejahtera Bu Guru!" 
Bu Guru: "Sama-sama, duduk! Dengar baik-baik!! Hari ini saya mau menguji kalian semua tentang lawan kata atau antonim kata. Kalau saya sebutkan perkataannya, kamu semua harus cepat menjawabnya dengan lawan katanya, mengerti?" 
Murid2: "Mengerti Bu Guru…" 
Guru: "Pandai!" 
Murid2: "Bodoh!" 
Guru: Tinggi! 
Murid2: Rendah! 
Guru: Jauh! 
Murid2: Dekat! 
Guru: Berjaya! 
Murid2: Menang! 
Guru: Salah itu! 
Murid2: Betul ini! 
Guru (geram): Bodoh! 
Murid2: Pandai! 
Guru: Bukan! 
Murid2: Ya! 
Guru (mulai pusing): Oh Tuhan! 
Murid2: Eh Setan! 
Guru: Dengar ini… 
Murid2: Budek itu… 
Guru: Diam!!!!! 
Murid2: Ribut!!!!! 
Guru: Itu bukan pertanyaan, bodoh!!! 
Murid2: Ini adalah jawaban, pandai!!! 
Guru: Saya rotan baru tau rasa!! 
Murid2: Kamu akar lama tak tau rasa!! 
Guru: Malas aku ngajar kalian! 
Murid2: Rajin kami belajar bu guru… 
Guru: Kalian gila semua!!! 
Murid2: Kami waras sebagian!!! 
Guru: Cukup! Cukup! 
Murid2: Kurang! Kurang! 
Guru: Sudah! Sudah! 
Murid2: Belum! belum! 
Guru: Mengapa kamu semua bodoh sekali? 
Murid2: Sebab saya seorang pandai! 
Guru: Oh! Melawan, ya??!! 
Murid2: Oh! Mengalah, tidak??!! 
Guru: Kurang ajar! 
Murid2: Cukup ajar! 
Guru: Habis aku! 
Murid2: Kekal Kamu! 
Guru (putus asa): O.K. Pelajaran sudah habis! 
Murid2: K.O. Pelajaran belum mulai! 
Guru: Sudah, bodoh! 
Murid2: Belum, pandai! 
Guru: Mati aku! 
Murid2: Hidup kami! 
Read more ...

[Jokes] 3 Drakula

Tuesday, December 7, 2010
Ada 3 drakula, mereka bikin kompetisi siapa yang paling kejam dan sadis.

Drakula yang paling muda dapet kesempetan duluan.

Tiba-tiba dia lari secepat kilat, terus 3 menit udah balik lagi. Mukanya
penuh lumuran darah, seringainya serem.

Terus dia ngomong : " Lu pade liat desa di seberang bukit itu ? "

Yang dua ngangguk, " Iya, liat "

"Desa itu .. habiissss…!!!!"

Yang paling tua panas juga… dia juga pergi sekelebat, terus 2 menit
udah balik, mukanya juga penuh sama cucuran darah.

"Lu liat kota yang itu?" katanya sambil mukanya nunjukin kalo dia bangga
bener.

"Iya liat", yang dua ngangguk juga.

"Kota itu juga habiiissssss…!!!" kata yang paling tua sambil ketawa
serem "hua..ha..ha..ha"

Drakula yang satunya lagi tambah panas, dia juga pengen show off.

Akhirnya dia juga lari sekelebat. Temennya yang dua terperanjat, soalnya
baru beberapa detik dia udah balik, dengan penuh cucuran darah di
mukanya...

Temennya yang dua membatin, "Gila ni drakula, sangar amat, ternyata dia
yang paling jago".

Sambil ngos-ngosan kepala bercucuran darah dia teriak, "Lu pade liat nggak tiang listrik di pas belokan sana?"

" Liat! liat!" kata yang laen..

"Sial… Gua kagak liat !!"
Read more ...

Earphone Unik & Kreatif dari Jepang

Tuesday, December 7, 2010
Earphone Unik dan Kreatif dari Jepang



Seri "earphone gila" yang dirancang oleh perusahaan Jepang Solid Alliance.



Banana Earphones



Apple Earphones


Bolt Earphones 



Katana Earphones 



Mushroom Earphones 



“Ear”phones 



Sushi Earphones



sumber: http://fenz-capri.blogspot.com/2010/12/earphone-unik-dan-kreatif-dari-jepang.html
Read more ...